Kepala Desa Mekarmaju menerima Kunjungan Kerja dari Puskesmas Pasirjambu Ke Poskesdes Mekarmaju. Poskesdes Mekarmaju terletak di Kampung Pandai Besi, Lokasi nya berada di Sebelah Gedung Futsal yang telah selesai di Bangun, Ada Gedung Posyandu Melati XI, berdekatan dengan salah Satu Sekolah Dasar Negeri dan Pos Paud Desa yang telah selesai di Bangun dari Dana Desa Tahun 2019. 1 Kawasan dimana terdapat Paud, SD Negeri, Sarana Olahraga, Gedung Posyandu, Poskesdes, dan Sarana Olahraga Lapang Volley Ball serta Gedung Futsal.
Kunjungan ini bertujuan untuk memantau sejauh mana pelaksanaan dan Kegiatan yang telah dilaksanakan, selain itu juga Pemerintah Desa Mekarmaju Bekerja sama dengan Puskesmas Pasirjambu terkait beberapa Program di Bidang Kesehatan , Alhamdulilah Prioritas Pembangunan dan Pemberdayaan di Desa Mekarmaju dibidang Kesehatan dari Tahun ke Tahun telah di laksanakan.sehingga sarana prasarana Kesehatan sudah mulai lengkap. semua Wilayah Rukun Warga sudah memiliki Gedung Posyandu dilengkapi dengan Alat Kelengkapan Posyandu misalnya Timbangan, Pengukur Tinggi Badan dll, Pemberian PMT dll. semua dianggarkan dari Dana Desa .Selain itu Tahun ini kita memiliki Poskesdes dan untuk Dana Desa Tahap III Desa Mekarmaju membeli 1 unit Ambulance. Manfaat Dana Desa sangat besar kami rasakan ..